Manfaat Belanja Barang Bekas di Pasar Senen: Harga Terjangkau dan Kualitas Baik
INFONASIONAL.com | Lifestyle - Thrifting di Pasar Senen, Jakarta dapat memberikan pengalaman belanja unik dan menguntungkan. Tidak cuma soal harga yang lebih murah dan pilihan koleksi yang lebih beragam, lokasi berburu barang bekas di Pasar Senen juga terbilang strategis dan ada sejumlah keuntungan lain jika thrifting di tempat ini. Beberapa faktor itulah yang menjadikan menjadikan Pasar Senen sebagai tujuan favorit dan menarik bagi para pecinta thrifting.
Keuntungan thrifting di Pasar Senen
1. Lokasi strategis Lokasi Pasar Senen berada di pusat kota Jakarta, lebih tepatnya di Jl. Pasar Senen No.3, Jakarta Pusat. Dengan lokasi yang strategis, thrifting di Pasar Senen dapat menjadi tujuan ideal yang mudah dijelajahi. Pasar Senen juga berada di dekat transportasi publik seperti Stasiun Senen dan hanya perlu berjalan kaki sekitar 7 menit menuju lokasi serta letaknya berada di dekat jalur bus dan angkutan umum.
2. Koleksi yang sangat beragam Pasar Senen cukup dikenal dengan sebutan "Surganya Thrifting". Kita dapat menemukan begitu banyak koleksi dari ratusan unit atau toko yang ada. Pengalaman berburu barang unik akan lebih terasa menantang karena pilihannya cukup banyak dan bervariasi. Mulai dari kemeja, kaos, celana panjang, baju kasual, flanel, jaket, kaos kaki, topi hingga blouse dan baju-baju ala Korea juga ada.
3. Harga lebih murah Pasar Senen banyak dituju para pecinta thrifting karena harga yang ditawarkan cenderung lebih murah dibanding pusat thrifting yang lain. Di Pasar Senen, harga pakaian dibanderol mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 100.000-an tergantung kondisi, hingga kualitas barang.
4. Barang-barang unik Saking banyaknya koleksi dan lapak yang ada, tak menutup kemungkinan jika kita dapat menemukan item fesyen unik hingga koleksi langka. Terlebih jika toko tersebut baru memasok koleksi baru di akhir atau awal pekan. Jangan ragu bertanya pada penjual jika membutuhkan informasi seputar koleksi unik bahkan kolaborasi terbatas dari merek tertentu.
5. Bisa ditawar Salah satu keuntungan thrifting di Pasar Senen adalah bisa ditawar meski pun harganya murah. Apalagi jika kita beli baju bekas atau bermereknya lebih dari satu item, sebagian besar penjual tidak akan keberatan memberi diskon tambahan.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow