Panglima TNI Berencana Ganti Peralatan Dan Kelengkapan Paspampres

Panglima TNI Berencana Ganti Peralatan Dan Kelengkapan Paspampres

Smallest Font
Largest Font

INFONASIONAL.com | TNI - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto berencana mengganti alat dan perlengkapan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Rencana itu diungkapkan Panglima Agus ketika meninjau kesiapan pasukan dan materiil Paspampres di Markas Komando Paspampres, Jakarta Pusat, Rabu (24/1/2024). Agus disambut oleh Komandan Paspampres Mayjen Achiruddin.

“Saya sudah melihat display semua alat perlengkapan khusus yang kalian pakai dari tahun 2010, mungkin nanti kita perbaiki dan kita ganti dengan yang baru,” kata Agus kepada para prajurit Paspampres, dikutip dari siaran pers Pusat Penerangan (Puspen) TNI, Kamis (25/1/2024).

Dalam kesempatan itu, Agus juga mengimbau kepada para prajurit Paspampres agar melaksanakan pedoman netralitas TNI.

“Saya rasa untuk netralitas TNI kalian sudah tahu dan paham bagaimana peraturannya bahwa ada lima poin apa yang harus kalian lakukan atau tidak boleh dilakukan," kata Komandan Paspampres periode 2020-2021 itu.

Agus juga berpesan kepada seluruh prajurit Paspampres agar terus meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam setiap pelaksanaan tugas.

“Saya bangga kepada Paspampres selaku satuan perisai hidup Kepala Negara yang diawaki oleh prajurit setia dan waspada, bekerja dengan niat ibadah, tulus ikhlas," kata Agus.

Panglima TNI juga akan memberikan penghargaan kepada prajurit yang telah menunjukkan kinerja luar biasa dalam bertugas. Dalam kesempatan itu, Agus turut didampingi Inspektur Jenderal (Irjen) TNI Letjen (Mar) Suhartono beserta para asisten Panglima TNI.

“Saya bangga kepada Paspampres selaku satuan perisai hidup Kepala Negara yang diawaki oleh prajurit setia dan waspada, bekerja dengan niat ibadah, tulus ikhlas," kata Agus. Panglima TNI juga akan memberikan penghargaan kepada prajurit yang telah menunjukkan kinerja luar biasa dalam bertugas. Dalam kesempatan itu, Agus turut didampingi Inspektur Jenderal (Irjen) TNI Letjen (Mar) Suhartono beserta para asisten Panglima TNI.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow